SELAMAT HARI PALANG MERAH INTERNASIONAL 2024

0
379

yayasandamarjati.or.id – (#BerkepribadianDalamBerkebudayaan – Semarang, 08/05/2024). Tanggal 8 Mei diperingati sebagai Hari Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Sedunia (World Red Cross and Red Crescent Day)  karena merupakan hari lahir Jean-Henry Dunant, seorang pengusaha dan aktivis sosial dari Swiss yang lahir 8 Mei 1828, yang juga dikenal dengan nama Henri Dunant, pendiri Red Cross atau Palang Merah Internasional.

Henri Dunant mendirikan Red Cross berawal dari gagasannya tentang perlunya dibentuk sebuah organisasi netral untuk memberikan perawatan kepada prajurit-prajurit yang terluka. Gagasan tersebut muncul setelah Henri Dunant menyaksikan ribuan prajurit yang meninggal maupun terluka parah akibat perang Perancis dengan Austria di Solferino, Italia.

Sang penerima hadiah Nobel Perdamaian pertama ini meninggal tanggal 30 Oktober 1910 dengan meninggalkan kata-kata terakhirnya yaitu “Ke mana lenyapnya kemanusiaan?”

Semoga di tahun 2024 ini rasa kemanusiaan kita tidak lenyap bahkan bertambah kuat. Sejalan dengan tema Hari Palang Merah Sedunia 2024 yaitu “I give with joy, and the joy I give is a reward”, kita memberi dengan penuh suka cita dan kebahagiaan yang kita berikan adalah hadiah.

Selamat Hari Palang Merah Internasional 2024.

-. Redaksi: Tim Humas Yayasan Damarjati.

-. Editor: (#SaDa).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here